NGAJI POSO : MASALAH YANG BERBEDA BEDA BAG 2



NGAJI POSO OLAH ROSO LAN JIWO
___________________________________

Kajian : 29 ( Duapuluh Sembilan) - 14 Juni 2018
Kitab   : Albayanil Mushthofa Fi Washiyatil Musthofa
Bab     : Masalah yang berbeda beda

☆ SINAU BARENG PGP-CKW-DS ☆
=============================

Assalamu'alaikum mas jhooon... ini postingan terahir pgp untuk kitab washiyatul mushthofa.. semoga bolo semua bahagia dan dapat mengambil hikmah dibalik petuah petuah dari kanjeng nabi kita..

يا علي, الدين النصيحة لله, ولرسوله, وللمؤمنين

☆▷ WAHAI 'ALI
Agama itu mengharapkan kebaikan bagi Allah Swt, rasulullah dan semua orang yang beriman.
=====

. يا علي, سبعة من أمتي في الجنة: شاب تائب, ومن تصدق سرًّا, ومن ترك الحرام, ومن يؤدي صلاة الضحى, ومن كان ذَهاب ماله أهونَ عليه من فوات صلاة واحدة مع الإمام, ومن دمعت عيناه من خشية الله, ومن زاحم العلماء في مجالسهم.

☆▷ WAHAI 'ALI
Tujuh golongan umatku yang berada di surga. Pertama, pemuda yang bertaubat. Kedua, orang yang bersodaqoh secara sembunyi-sembunyi. Ketiga, orang yang senantiasa shalat dhuha. Keempat, orang yang lebih ringan kehilangan harta dibandingkan satu kali sholat bersama imam. Kelima, orang yang meneteskan air mata karena takut kepada Allah Swt. Keenam, orang yang bergaul bersama Ulama mengikuti pengajiannya.
=====

يا علي, من أرشد الأعمى بيده اليسرى جاءه بيمينه في يمينك

☆▷ WAHAI 'ALI
Siapa yang menuntun orang buta dengan tangan kiri maka besok dihari kiyamat tangan kanannya akan menuntun pada tangan kananmu
======

يا علىّ: اذا كان الانسان فى سكرات الموت فإنّ مفاصله تسلّم على بعض تقول السّلام عليك فإنّى متّ وكذا الشعرة البيضاء على الشّعرة السّوداء

☆▷ WAHAI 'ALI
Jika manusia menghadapi skaratul maut, tulang ruasnya memberikan salam kepada yang lainnya, ia berkata: “keselamatan bagimu, sesungguhnya aku mati begitupula rambut yang putih (uban) atas rambut yang hitam”.
=====

يا علي, احفظ وصيتي كما حفظتُها عن جبريل، عن ربِّ العالمين تقدَّست أسماؤه ولا إله غيره

☆▷ WAHAI 'ALI
Jagalah wasiyatku sebagaimana aku menjaganya dari malaikat Jibril dari Allah tuhan yang maha suci namanya dan tiada tuhan selainnya.
_____________________________________________

Alhamdulillah fikulli chal dengan segenap kekuatan dan rohmatNya kita tim PGP bisa menyelesaikan kajian & sinau bareng kitab Washiatul mushthofa ini, semoga apa yg kami sampaikan ini berkah untuk kita semua, baik penyimak setia PGP dan semua yang menyimaknya. semoga juga kita mendapat berkah dari kajian ini yang mana kita bisa terapkan atau aplikasikan dalam kehidupan kita, yang insyaAlloh membawa kenyamanan dlm kehidupan kita, kluarga, masyarakat dan negara.

kami juga berterima kasih atas kontribusi dari sahabat PGP semua, senajan nggur like, comen, nyimak, itu sebuah motifasi buat kami agar selalu setia pada istri ( gak nyambung )... bah..bah gak nyambung yang penting kulo beeterimakasih sekali... ILOVE U

kami admin PGP ( Jack Shona Al Chilmi, Nafiel M, البيهقي، Zada Jalaluddin Arrumi ) kl ada salah dalam arti, penjelasan, atau kata2 yang kurang berkenan, minta beribu ribu maaf buat bolo2 semua, niat kami berbagi kasih sayang bukan menyebarkan kebeNcian..

Salam dari PGP

 JHOOOOOOOOOOOOOOOOOSSsss.... !!!.

( Wallohua'lam )

SEMOGA BERMANFAAT

TAMAT / KHOLASH
_________________________________________
_________L_I_K_E__&__S_H_A_R_E_________

#ayo_poso
#ayo_golek_roso_ojo_golek_rondo

0 Response to "NGAJI POSO : MASALAH YANG BERBEDA BEDA BAG 2"

Post a Comment

Monggo yang mau berkomentar baik itu kritik, saran, masukan, atau motivasi, asal tak ada unsur Caci mencaci, Pelecehan agama, Pelecehan seksual dan Merayu istri orang

⇧ ISI KOMENTAR FACEBOOK DIATAS ITU ⇧

⇩ ISI JUGA KOMENTAR DIBAWAH INI ⇩

IKUTI FANS PAGE PGP